Mobil Offroad Paling Tangguh

Unknown | Wednesday, October 14, 2015 | 0 comments


Toyotaaceh.com, Akhir-akhir ini, styling kendaraan multi-fungsi banyak beralih ke model SUV dan pick-up, karena kedua jenis mobil ini memprioritaskan efisiensi bahan bakar dan kemampuan pengendaranya saat melewati jalan off-road.

Bagi kebanyakan pengguna, kedua mobil jenis ini memiliki kelebihan tersendiri, namun masih banyak juga pengendara yang ingin menikmati bermain-main di lumpur dengan mobil tipe 4x4. Nah, berikut ini 10 kendaraan off-road yang paling banyak digemari, versi Popular Mechanics:




Jeep Wrangler Rubicon Hard Rock Edition

Pada tahun 2003, ketika koleksi hardcore off-road-duty muncul berbarengan dengan versi TJ dari Jeep Wrangler, seolah-olah daftar impian setiap penggemar mobil off-road hadir pada Jeep yang mumpuni ini. Dan lebih dari satu dekade, Wrangler Rubicon menjadi kiblat bagi SUV 4WD lainnya.




Toyota 4Runner TRD Pro

Produk Toyota ini memiliki kemampuan tersendiri dalam hal off-road, mulai dari Land Cruiser keluaran pertama hingga pick-up keluaran terbarunya yang memiliki ketangguhan hingga saat ini. Tahun ini Toyota juga mengeluarkan produk terbaru Tacoma dan Tundra yang diberikan tambahan 4Runner TRD Pro. Dengan ukuran dan flexibilitas suspensi belakang yang menggunakan coil-link, kedua mobil ini memiliki kelebihan dan kemampuan terbaik dalam off-road maupun di jalan raya.


Nissan Xterra Pro-4X

Nissan Xterra menjadi produk nissan yang paling tangguh sejak UTE tangguh ini diluncurkan di AS 14 tahun yang lalu. Tahun ini, Xterra Pro-4 tetap menjadi salah satu SUV terbaik untuk medan off-road. Pada intinya, Pro-4X menggunakan standar kunci diferensial belakang. Daftar peralatan juga mencakup kontrol penurunan bukit dan start assist, sehingga saat Anda melewati tanjakan yang curam mobil tidak akan mundur. Pro-4X memiliki besar ban 265/75R16 yang cocok untuk melewati segala medan serta tahan guncangan.


Toyota Land Cruiser

Land Cruiser dibekali mesin raksasa V8 5.7-liter berkekuatan 381 hp, dan untuk melaju di atas jalan terburuk, Land Cruiser juga di lengkapi dengan plush-riding depan independen dan koil panjang pada suspensi poros belakang yang kuat untuk meningkatkan artikulasi. Sistem dasar yang berasal dari Toyota Kinetic Dynamic Suspension, secara otomatis memungkinkan untuk gerakan suspensi yang lebih stabil pada kondisi off-road.


Ram Power Wagon

Ram Power Wagon memiliki as roda depan yang kuat serta suspensi belakang menggunakan coil link. Mobil ini akan mampu memiliki kekuatan seperti truk. Suspensi pada Ram Power Wagon akan sedikit lebih tinggi dibandingkan dengan Ram 2500. Untuk meningkatkan artikulasi suspensi depan tiga-link, para ahli juga mengembangkan sistem Articulink yang akan membuat mobil bisa bergerak lincah meskipun dalam kecepatan tinggi.


Chevy Colorado Z/71

Chevy Colorado dibangun dalam versi modifikasi dari sasis Silverado. Namun, proporsinya jauh dipangkas, dan dilengkapi dengan paket Z/71 yang mencakup sebuah sistem kontrol terintegrasi serta GM rear break differential otomatis, dengan peningkatan suspensi pada guncangan yang lebih baik.


Ford Raptor

Dengan mesin V8 6.2-liter berkapasitas 411 hp, membuat Raptor mampu melaju dengan cepat. Menggunakan suspensi lebar dan ban raksasa 35-inci, membuat pick-up ini juga handal di jalanan tanah. Roda depan dan belakang dibekali suspensi independen yang kuat, dimana di setiap sudut poros roda telah dirubah agar bisa melaju dua kali lebih cepat di bandingkan pick-up biasa.

Land Rover Range Rover

Panjang Range Rover disesuaikan dengan suspensi travel air (10,2-inci di depan dan 12,2-inci di belakang) dan Four-Wheel Terrain Response yang dikendalikan oleh sistem komputer. Kendaraan ini memiliki kemampuan yang luar biasa di jalanan tanah. Untuk trailwork serius, Rover bisa bangkit dan memberikan ground clearance yang tinggi. Saat ini beberapa mobil 4WD menghilangkan fording air mereka, namun para ahli Range Rover telah merancang SUV ini agar mampu menyeberangi sungai yang memiliki ketinggian hingga 3 meter.


Ford Super Duty

Yang membuat Ford Super Duty menjadi mumpuni adalah as rodanya, yang menggunakan poros yang lebih kuat untuk meningkatkan kekuatan dan kemampuan dalam menopang ban yang lebih besar dari ukuran normal. Dengan diferensial belakang penguncian menggunakan sistem elektronik dan tersedia berbagai pilihan, Super Duty dapat melewati medan yag sangat sulit. Ford menggunakan mesin diesel 6.7-liter yang mampu membesut tenaga 440 hp pada torsi 860-ft.lbs. Bahkan, jika Anda merubah suspensi lebih tinggi serta terpaksa menggunakan ban vulknisir, mobil ini tidak akan mengalami masalah.

Mercedes-Benz G500

Sementara G-Series awalnya dikembangkan untuk digunakan angkatan bersenjata pada 1970-an, saat ini kehadiran Mercedez Benz G-Series menjadi lebih modern dengan menggunakan teknologi canggih serta kemewahan khas Mercedes. Tersedia berbagai model G-Wagen hingga model AMG berkekuatan 536 hp, dengan tiga perbedaan penguncian elektronik yang diaktifkan. Hanya Jeep Wrangler Rubicon dan Ram Daya Wagon yang juga menggunakan teknologi ini. **MS

Bagikan ke :

Facebook Google+ Twitter Digg Technorati Reddit

Category: ,

0 comments